![]() |
Kementerian PUPR Percepat Pembangunan Jalan Tol Trans-Sumatra Lampung-Aceh. |
Sumbar, S24-Kementerian PUPR terus mempercepat pembangunan Jalan Tol Trans-Sumatra (JTTS) dari Lampung hingga Aceh untuk mendukung kelancaran konektivitas di Pulau Sumatera. Dengan panjang total 2.749 km, JTTS terdiri dari koridor utama sepanjang 1.889 km dan koridor pendukung sepanjang 860 km.
Salah satu koridor pendukung yang ditargetkan operasional pada tahun 2024 adalah Jalan Tol Pekanbaru-Padang Seksi 1 Padang-Sicincin sepanjang 36,6 km yang menghubungkan Sumatera Barat dan Riau.
Dalam kunjungannya ke Sumatera Barat, Kamis (11/01/2024), Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, percepatan pembangunan Jalan Tol Pekanbaru–Padang membutuhkan dukungan pemerintah daerah.
Jalan Tol Pekanbaru-Padang yang memiliki panjang total 254 km terdiri dari 6 seksi, yakni Seksi 1 Padang–Sicincin, Seksi 2 Sicincin–Bukittinggi, Seksi 3 Bukittinggi–Payakumbuh, Seksi 4 Payakumbuh–Pangkalan, Seksi 5 Pangkalan–Bangkinang, dan Seksi 6 Bangkinang–Pekanbaru.
Saat ini pembebasan lahan pada Seksi 1 Padang-Sicincin sudah hampir rampung dengan progres mencapai 92,6%. Sementara progres konstruksinya telah mencapai 47,22%. Seksi ini ditargetkan dapat selesai dan fungsional pada Juli 2024.
Selain Jalan Tol Padang-Sicincin, pada tahun ini Kementerian PUPR juga menargetkan operasional sejumlah koridor utama JTTS lainnya, yakni Padang–Pekanbaru (Bangkinang–Pangkalan), Kuala Tanjung–Tebing Tinggi–Parapat (sebagian Seksi 2-Seksi 4), Binjai–Langsa Seksi 2, Kisaran–Indrapura, Sigli–Banda Aceh (Seksi 1), Betung-Jambi (Seksi Bayung Lencir–Tempino), dan Binjai–Langsa (Seksi 3). (S24/Lee)
BERITA LAINNYA
- Banjir Di Tungkal Jaya Muba Jalintim Jambi - Palembang Lumpuh Total Pengendara Disarankan Lewat Lintas Tengah
- Petugas Lapas Narkotika Pematangsiantar Kontrol Area Branggang, KPLP Ucok P Sinabang: Meminimalisir Gangguan
- Ariston Tua Sidauruk, SE, MM Mendapat Restu Dari DPP Raja Sitempang Menuju Pilkada 2024 Kabupaten Samosir
- Safari Ramadhan Kapolres Simalungun Kunjungi Ulama Dan Tokoh Agama di Pondok Pesantren Dzhunnurain
- Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara Raih Penghargaan Dari Ombudsman RI
- Kisruh PT Sentosa Mulia Bahagia Hentikan Proyek Tol Betung - Tempino, Klaim Lahan Negara Miliknya
0 Komentar