. Akibat Hujan Deras Sungai Aek Kanopan Kabupaten Labuhanbatu Utara Meluap, Ratusan Rumah Terendam

Akibat Hujan Deras Sungai Aek Kanopan Kabupaten Labuhanbatu Utara Meluap, Ratusan Rumah Terendam


Aek Kanopan, S24
- Hujan deras mengguyur Aek Kanopan Kecamatan Kualuh Hulu Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) Provinsi Sumatera Utara sekitarnya sejak, Rabu (30/8/2023) sore sampai malam harinya yang mengakibatkan sungai Aek Kanopan meluap, Kamis (31/8/2023). Luapan air sungai tersebut merendam ratusan rumah warga di Desa Perkebunan Kanopan Ulu, Kelurahan Aek Kanopan dan Kelurahan Aek Kanopan Timur.

Camat Kecamatan Kualuh Hulu, Maruli Tanjung, menyebutkan tidak ada korban jiwa akibat meluapnya sungai Aek Kanopan yang menggenangi ratusan rumah warga.

Dikatakan Camat akibat luapan air sungai Aek Kanopan tersebut, "Ada total 653 rumah yang terkena banjir dengan perincian sebanyak 300 rumah di Aek Kanopan Timur, 7 (tujuh) rumah di Kanopan Ulu dan selebihnya di Kelurahan Aek Kanopan, " tutur Maruli Tanjung.

Camatan Kecamatan Kualuh Hulu Maruli Tanjung, ketika ditanya wartawan, apa yang telah diberikan kepada masyarakat yang rumahnya ikut korban banjir tersebut?, dengan bijak Maruli Tanjung menyatakan telah berkoordinasi dengan Kadis Sosial Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) Jhon Ferry.

Sementara Kadis Sosial Labura, Jhon Ferry, menyebutkan berkaitan penanganan banjir di Aek Kanopan, telah dibuka dapur mandiri yang langsung dikoordinir oleh Camat Kualuh Hulu Maruli Tanjung. (S24/Red/Fendi Sinabutar).

Berita Lainya

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama