|
Anggota DPD RI Dapil Provinsi Jambi Hj Dra Elviana MSi (ke enam dari kiri) saat blusukan di Muarabungo, Minggu (5/9/2021), mengajak warga agar tetap mematuhi prokes Covid-19 sehingga kasus Covid-19 bisa melandai di Provinsi Jambi.(Foto: Matra/Istimewa) |
(Matra, Jambi)-Guna memutus mata rantai penyebaran wabah Covid-19, Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Hj Dra Elviana MSi mengajak warga Kabupaten Muarobungo untuk tetap menjalankan protokol kesehatan, dengan tidak melepas masker saat beraktivitas di luar rumah. Pada kesempatan itu Elviana juga membagikan masker gratis kepada warga dan berbagi tali asih bagi warga terdampak pandemic Covid-19.
Saat Elviana blusukan di Muarabungo, Minggu (5/9/2021), mengajak warga agar tetap mematuhi prokes Covid-19 sehingga kasus Covid-19 bisa melandai di Provinsi Jambi.
Elviana juga meminta agar pemerintah daerah menerapkan prokes yang ketat disetiap kegiatan yang bersifat mengumpulkan orang banyak.
Senator asal Provinsi Jambi ini juga mengingatkan masyarakat Provinsi Jambi agar tidak mengabaikan prokes sehingga Provinsi jambi segera bebas dari Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Provinsi Jambi. Elviana juga menyoroti kasus Covid-19 di Kota Jambi yang masing tinggi.(Matra/Asenk Lee Saragih)
|
Tampak Anggota DPD RI Dapil Provinsi Jambi Hj Dra Elviana MSi (tengah) memberikan "saweran" kepada warga saat blusukan di Muarabungo, Minggu (5/9/2021), mengajak warga agar tetap mematuhi prokes Covid-19 sehingga kasus Covid-19 bisa melandai di Provinsi Jambi.(Foto: Matra/Istimewa) |
Posting Komentar