(Matra, Dharmasraya)-Calon wakil bupati Dharmasraya nomor urut satu Yosrisal angkat bicara terkait isu adanya ASN yang menjadi timses salah satu paslon.
“Kami percaya dan menghormati para ASN kita masih menjunjung tinggi aturan kepegawaian dimana mereka harus bersikap netral terkait politik pilkada. Jadi, kami tegaskan, kami tidak akan menyeret ASN untuk menjadi timses Panji-Yos,” tegasnya.
Menurut Yosrisal, sikap tersebut diambilnya demi untuk menjaga marwah dan nama baik ASN itu sendiri. “Hampir dalam setiap pilkada kita bisa menemukan adanya oknum ASN yang menjadi timses terselubung. Panji-Yos ingin memutus rantai tersebut. Biarlah ASN bersikap netral dan profesional,” tutur putra Abaisiat itu.
Sebagai bentuk komitmennya, pihaknya telah melarang pihak keluarga Panji-Yos yang menjadi ASN untuk menjadi timses. “Kami ingin menang terhormat tanpa harus mengancam atau melibatkan ASN sebagai timses,” imbuh mantan Anggota DPRD Sumbar itu.
Dirinya meyakini masih sangat banyak ASN yang bekerja profesional dan bertanggungjawab. Ia mengimbau abdi negara agar selalu menjaga nama baik dengan bersikap netral. “Para ASN sudah seharusnya menjadi agen perubahan dan agen pembangunan. Bukan agen politik,” imbaunya.(Rel/Asenk Lee)
Posting Komentar