. Paslon Vandiko Timoteus Gultom -Martua Sitanggang Usung 10 Program Unggulan Majukan Samosir

Paslon Vandiko Timoteus Gultom -Martua Sitanggang Usung 10 Program Unggulan Majukan Samosir

Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Samosir Nomor Urut 2 yakni Vandiko Timoteus Gultom ST dan Drs Martua Sitanggang MM mengusung 10 program unggulan dalam memajukan Kabupaten Samosir, Provinsi Sumatera Utara.(IST)

(Matra,
Samosir)-
Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Samosir Nomor Urut 2 yakni Vandiko Timoteus Gultom ST dan Drs Martua Sitanggang MM mengusung 10 program unggulan dalam memajukan Kabupaten Samosir, Provinsi Sumatera Utara.

Seperti diketahui Paslon VANTAS ini diusung koalisi Parpol Nasdem, PKB, Golkar, Gerindra, Demokrat dan Hanura akan bersaing dengan paslon Patahanan  Drs Rapidin Simbolon MM - Ir Juang Sinaga yang diusung PDI-Perjuangan dan Paslon Nomor Urut 1 dari Jalur Independen Marhuale Simbolon - Guntur Sinaga di Pilkada Samosir, Rabu 9 Desember 2020 mendatang.


Sepuluh Program Unggulan paslon Vandiko Timoteus Gultom ST dan Drs Martua Sitanggang MM yakni Penyediaan iuran BPJS Kesehatan Gratis. Penyediaan tenaga medis asal Samosir. Pemerataan jalan dan jembatan hingga ke desa-desa pelosok. Membangun Kampus Politeknik di Samosir.

Kemudian Program Unggulan lainnya yakni Menjamin ketersediaan bibit dan pupuk bersubsidi untuk petani di Samosir. Membangun jaringan telekomunikasi dan internet 4G di seluruh Samosir. Menghadirkan UMKM 6 produk X 134 desa masuk dalam E-Commerce.

Selanjutnya  program unggulan paslon Vandiko Timoteus Gultom ST dan Drs Martua Sitanggang MM memajukan Kabupaten Samosir adalah menjalin kerjasama dengan investor dalam teknologi air Danau Toba menjadi air minum bersih dan energy terbarukan lainnya. 

Kemudian menjamin pembangunan infrastruktur jalan desa, irigasi, sawah, air bersih, pengelolaan sampah, memudahkan investasi di Samosir. Juga memudahkan fasilitas maintenance alat berat 1 flat per satu desa untuk buka jalan baru atau ruas jalan sampai pengaspalan.   

Drs Martua Sitanggang MM yang merupakan mantan Kadis PUPR Kota Jambi ini, juga akan mengembangan infrastruktur pendukung parawisata di Kabupaten Samosir. Seperti yang dilakukan Martua Sitanggang yang sukses membangun Jembatan Makalam Kota Jambi yang menjadi ikon Kota Jambi dan Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Manap Kota Jambi. 

“Jembatan Makalam Jambi itu hasil karya ku masa jabatan Kabag Pembangunan Daerah Kota Jambi. Jembatan itu manfaatnya mengatasi kemacetan arus lalulintas dalam kawasan kota karena keluar masuk dalam kawasan kota hanya satu jalan, sehingga perlu jalan alternatif itulah Jembatan Makalam  dan menjadi  ikon Kota Jambi dan saat ini menjadi tempat kumpul-kumpul anak-anak muda,” kata Martua Sitanggang.

Jembatan Makalam memiliki panjang kurang lebih 500 meter dan lebar 10 meter. Karena jembatan ini cukup panjang dan lebar sering banget dijadikan tempat nongkrong kanti-kanti di Jambi dan tempat pameran UMKM Kota Jambi. Berbagai komunitas juga menjadikanJembatan makalam sebagai titik kumpul saat malam hari tiba. (Asenk Lee Saragih)
Jembatan Makalam Kota Jambi yang dibangun era Kabag Pembangunan Daerah Kota Jambi Drs Martua Sitanggang.(Foto Istimewa)


Jembatan Makalam Kota Jambi yang dibangun era Kabag Pembangunan Daerah Kota Jambi Drs Martua Sitanggang.(Foto Istimewa)


Berita Lainya

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama