. Komitmen Panji-Yos Layanan Berobat Gratis Bagi Seluruh Warga Dharmasraya

Komitmen Panji-Yos Layanan Berobat Gratis Bagi Seluruh Warga Dharmasraya

Acara talk show bertajuk ‘Ngopi’ alias Ngobrol Bareng Panji, di Kafe Kopi Pulo, Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya, Sabtu (17/10/2020) malam. Acara yang dipandu politisi muda Pandong Spenra itu juga menghadirkan aktivis perempuan Rezi Oktania.(Istimewa) 


(Matra, Dharmasraya)
-Pelayanan kesehatan gratis merupakan layanan yang sangat dirindukan oleh masyarakat ditengah mahalnya biaya perobatan selama ini. Namun kini program yang ditunggu-tunggu warga Kabupaten Dharmasraya selama ini akhirnya muncul juga oleh Calon Bupati dan Wakil Bupati Dharmasraya nomor urut satu Panji Mursyidan, SE, MM dan Yosrisal, S.Sos.

Program biaya berobat gratis bagi seluruh warga Dharmasraya baik ke rumah sakit maupun ke puskesmas yang ada di Dharmasraya sudah dirancang oleh Paslon Panji Mursyidan, SE, MM dan Yosrisal, S.Sos.

Peluncuran program yang dinanti-nanti masyarakat Kabupaten Dharmasraya ini telah dilaunching dalam acara talk show bertajuk ‘Ngopi’ alias Ngobrol Bareng Panji, di Kafe Kopi Pulo, Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya, Sabtu (17/10/2020) malam. Acara yang dipandu politisi muda Pandong Spenra itu juga menghadirkan aktivis perempuan Rezi Oktania. 


Paslon Calon Bupati dan Wakil Bupati Dharmasraya nomor urut satu Panji Mursyidan, SE, MM dan Yosrisal, S.Sos ini banyak mengusung program yang pro rakyat, seperti pendidikan dan UMKM dan perbaikan infrastruktur dan lainnya. 

Panji Mursyidan yang juga seorang ekonom itu mengatakan hak warga untuk mendapatkan kesehatan yang layak merupakan amanah Undang-Undang Dasar 1945 yang tertuang dalam Pasal 34.  

“Sudah menjadi kewajiban bagi kepala daerah untuk memberikan jaminan bagi warganya dalam mendapatkan pelayanan kesehatan yang prima termasuk di antaranya dengan berobat gratis,” tegas Panji, yang merupakan Putra sulung Dra Hj Elviana MSI, Ketua Komite IV DPD RI ini.

Panji telah menghitung kemampuan dan postur APBD Dharmasraya dan merasa sangat yakin dapat menjalankan kebijakan itu kelak. 

“Prinsipnya, untuk kesehatan warga jangan terlalu pelit dengan anggaran. Kedua, APBD kita insha Allah sanggup untuk membiayainya. Kesehatan ini urusan wajib dan dasar, itu sebabnya kami serius,” sebut  putra Koto Baru ini.

Untuk pelaksanaannya kelak, prosedur yang akan ditempuh tidak sulit. Bagi warga yang sakit dan ingin berobat ke Puskesmas atau rumah sakit di Dharmasraya, cukup dengan menunjukkan KTP dan KK Dharmasraya. 

“Langsung ditangani dan tidak berbelit-belit,” ujar mantan pegawai OJK ini. Nantinya, tagihan Puskesmas maupun rumah sakit akan ditanggung oleh APBD Dharmasraya melalui Badan Keuangan Daerah. 

Aktivis perempuan Rezi Oktania yang menjadi panelis dalam diskusi tersebut mengaku terkejut dan salut dengan gebrakan Panji. 

Menurutnya, program tersebut merupakan langkah mulia untuk menyelamatkan kehidupan masyarakat banyak. “Faktanya, masih banyak warga kita yang tidak mampu yang kesulitan berobat. Padahal kesehatan menjadi kunci dasar kesejahteraan,” urainya.

Katanya, jika ada anggota keluarga yang sakit, maka secara keseluruhan akan mengganggu stabilitas ekonomi keluarga. 

“Bisa dibayangkan jika yang sakit itu adalah kepala keluarga yang menjadi tulang punggung ekonomi keluarga,” pungkasnya. Dirinya berharap, jika Panji-Yos terpilih kelak juga fokus dengan program hidup sehat dengan menggalakkan olah raga serta program minum susu gratis bagi siswa-siswi Dharmaraya.

Talk show yang disiarkan langsung melalui akun facebook Pandong S Nabris tadi malam ditonton banya orang. Beragam reaksi muncul. Sejumlah warga menyambut gembira program Panji-Yos ini. Tukimin, warga Padang Bintungan, Nagari Sialang Gaung mengaku gembira dengan program tersebut. “Alhamdulillah ini yang kami tunggu-tunggu selama ini,” ujarnya senang.

Amar Salahudin, warga setempat mengatakan, intinya pemimpin itu harus berpihak kepada warganya, harus memenuhi hak-hak dasar masyarakatnya karena sudah merupakan amanat undang-undang.

“Program berobat gratis bagi seluruh warga Dharmasraya adalah bentuk keberpihakan Panji Yos kepada masyarakat Dharmasraya. Insya Allah bersama Panji Mursyidan dan Yosrisal menuju Dharmasraya Maju dan Beradab. Intinya Pemimpin itu harus berpihak kepada warganya,” kata Amar Salahudin.(Asenk Lee Saragih)

Berita Lainya

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama